Alfath School

Al-Fath Junior Chef

Siswa SD Al-Fath peserta Junior Chef belajar membuat burger! Dibawah arahan guru guru pembimbing, dengan telaten mereka mengikuti cara membuat makanan tersebut. Dimulai dengan pembagian kerja, beberapa siswa mencuci bersih sayuran dan tomat, kemudian memotongnya dengan hati-hati. Sebagian yang lain mulai menyalakan kompor dan menggoreng patty berbahan dasar ayam. Siswa lainnya mulai memotong roti burger menjadi dua bagian
.
Setelah itu, mereka kembali berkumpul di meja untuk menyusun patty ayam di atas roti kemudian tomat dan selada, dan tak lupa mengolesinya dengan saus kemudian ditutup dengan roti yang lain. Senyum bahagia terlihat ketika mereka menikmati sajian tersebut
.
Junior Chef adalah salah satu kegiatan Al-Fath Afternoon Class yang diadakan bagi siswa yang mempunyai minat dalam bidang kuliner. Setiap hari Kamis, Jum’at dan Senin, mereka berkumpul di gedung putih yang terletak di samping kolam renang untuk belajar mengolah berbagai menu yang ringkas dan sehat
.
Banyak hal positif yang bisa dirasakan oleh peserta. Selain kemahiran dan pengetahuan tentang kuliner, siswa juga akan belajar kemampuan untuk bekerja sama dalam tim
.
Kegiatan ini juga mengembangkan kemampuan motorik dan mengasah kepekaan indra, yakni penglihatan, pendengaran, penciuman, peraba, dan perasa
Seru ya!
.
Untuk melihat kegiatan siswa SMP-SD-TK Al-Fath lainnya, silahkan kunjungi http://alfathschoolindonesia.sch.id/galeri/ atau http://www.facebook.com/alfathschoolindonesia dan jangan lupa subscribe channel youtube Alfath School Indonesia
.

(Mr.M)

Facebook
Twitter