Alfath School

Categories
sd smp

AF Event Reports: Pentas Akhir Tahun & Grade-Nine Graduation SMP Al-Fath Cirendeu-BSD

Kamis, 10 Mei 2018, SMP Al Fath Cirendeu dan BSD menyelenggarakan Pentas Akhir Tahun (PAT) dan Grade-Nine Graduation di Gedung Perfilman Usmar Ismail, Kuningan, Jakarta Selatan.

Dengan Judul “Kembali” SMP Al Fath Cirendeu pada kali ini mementaskan tentang dua kelompok yang saling merebut kekuasaan serta di akhiri dengan pertaubatan yang dikemas dengan nuansa Islami.

Sedangkan SMP Al Fath BSD dengan judul “Now Ceret Meret” bercerita tentang pencarian jati diri seorang remaja yang penuh konfik dibalut dengan suasana lenong khas Betawi.

Keduanya menunjukkan penampilan yang terbaik secara live, dengan dukungan detail konstum dan tata cahaya serta videography yang baik.

Acara diakhiri dengan Grade-Nine Graduation, pelepasan siswa grade 9 untuk kesembilan kalinya bagi SMP Cirendeu dan ketiga kalinya bagi SMP BSD.

Sangat layak diberikan apresiasi kepada siswa, guru dan orang tua yang telah memberikan penampilan yang sangat menarik serta kontribusi dan dukungannya pada acara ini.

BRAVO…

Untuk melihat beragam kegiatan lainya, silahkan kunjungi laman photo gallery dan follow instagram alfath_school_indonesia, kami juga hadir di Facebook Alfath Cirendeubsd dan Subcribe  Youtube Alfath School Indonesia Channel ,atau tweet kami di @alfath_school.

Categories
sd smp TK

AF Event Reports :Al-Fath Brunch Class Bersama Wikan Putri, M.Psi, Psikolog

Al- Fath Brunch Class ke 2 bersama psikolog pendidikan Wikan Putri, M.Psi, Psikolog, sukses diselenggarakan.

Bertempat di Ben’s Hause Bistro, Cirendeu pada Rabu, 9 Mei 2018.

Al-Fath Brunch class adalah kelas kecil untuk para orang tua yang dibuat santai sambil brunch di cafe.

Sembari menikmati brunch, para peserta berdiskusi santai tentang
perkembangan emosi pada tiap tahapan perkembangan anak.

Di bahas juga masalah umum terkait perkembangan emosi anak.

Dan tak ketinggalan beberapa tips parenting dalam mengembangkan kecerdasan emosi anak.

Terima Kasih kepada para peserta yang sudah berpartisipasi dan insyaallah, bulan Juli nanti kita akan membahas Disiplin Positif bagi Anak

See you then..

 

Untuk melihat beragam kegiatan lainya, silahkan kunjungi laman photo gallery dan follow instagram alfath_school_indonesia, kami juga hadir di Facebook Alfath Cirendeubsd dan Subcribe  Youtube Alfath School Indonesia Channel ,atau tweet kami di @alfath_school.

Categories
sd smp

AF Event Reports : Grade 9 SMP Al-Fath BSD 3 Days Trip to Malaka

Kegiatan Edutrip SMP Al Fath BSD Malaysia berlangsung selama 3 hari yakni 3-5 Mei 2018. Destinasi berlangsung di dua kota yaitu Malaka dan Kuala Lumpur. Serta tidak ketinggalan pusat pemerintahan di Putra Jaya.

Hari pertama ialah kunjungan ke Kedubes RI di Kuala Lumpur dan diterima oleh Atase Pendidikan dan Kebudayaan, Erwinsyah. Dan bermalam di Malaka.

Hari kedua siswa berkunjung ke Sekolah Menengah Kebangsaan Malim di Malaka. Para siswa saling bertukar seni budaya sembari menikmati makan siang.Dilanjutkan dengan Sholat Jumat di Masjid Selat Malaka dan ke Menara Kembar Petronas di Kuala Lumpur.

Hari ketiga berkunjung di Istana Negara, Batu Cave, Genting Highland dan terakhir ke Masjid Pink di Putra Jaya.

 Selain menikmati budaya negeri Malaysia, trip ini juga untuk menambah wawasan sosial politik dan hubungan bilateral antar Indonesia dan Malaysia

Untuk melihat beragam kegiatan lainya, silahkan kunjungi laman photo gallery dan follow instagram alfath_school_indonesia, kami juga hadir di Facebook Alfath Cirendeubsd dan Subcribe  Youtube Alfath School Indonesia Channel ,atau tweet kami di @alfath_school.

Categories
sd smp

AF Event Reports :Edutrip Grade 8 SMP Al-Fath BSD

Jogjakarta adalah Kota yang dipilih oleh SMP Al-Fath BSD dalam Kegiatan Edutrip Grade 8 tahun ini.
 
Di Musium Gunung Merapi para siswa menyaksikan dahsyatnya bencana alam yang terjadi beberapa tahun silam.
 
 Trip Merapi Lava Tour dengan Mobil Jeep menjadi kegiatan paling menantang, karena para siswa diajak menelusuri bunker Kaliadem, Batu Alien dan melihat sisa harta bencana. 
 

Mengunjungi Candi Plaosan dan Tebing Breksi para siswa 

dapat menyaksikan Maha karya para seniman yang luar biasa.
 
Pada kesempatan berikutnya para siswa mengunjungi dan belajar bersama dengan para siswa teladan dan penuh prestasi di  SMPN 5 Jogjakarta.
Dan mengenal proses pembuatan bakpia menjadi penutup kegiatan Edutrip Grade 8 Al-Fath BSD.
.
Pengalaman ini akan semakin memperkaya wawasan siswa SMP Al-Fath.
 
Untuk melihat beragam kegiatan lainya, silahkan kunjungi laman photo gallery dan follow instagram alfath_school_indonesia, kami juga hadir di Facebook Alfath Cirendeubsd dan Subcribe  Youtube Alfath School Indonesia Channel ,atau tweet kami di @alfath_school.
Categories
smp

AF News : Apa Tujuan Try-Out U N….??

By : Mr.Muchlis

Try Out Ujian Nasional, disingkat TO UN, sangat penting artinya bagi siswa dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi UN. Oleh sebab itu, guru maupun orang tua di rumah perlu mendorong anak untuk mengikutinya dengan serius.  Dan menganggap Try Out sebagai ujian yang sebenarnya.
 Sabtu, 3 Maret 2018 mendatang , SMP Al-Fath BSD mengadakan try-out bagi siswa SD Al-Fath BSD dan sekolah sekitarnya.

“ Insyaallah akan diawali dengan menyaksikan beragam performances yang akan dibawakan oleh kakak SMP Al-Fath BSD, seperti tari saman, music akustik “  ujar Ms  Rahmi Rahayu, selaku Ketua Panitia Try-Out Akbar  SMP-Al-Fath BSD.

“Nanti juga ada doorprizes dan games-games yang menarik yang bertujuan agar anak-anak tidak terlalu tegang dalam menghadapi try-out “ ungkap Ms Ayu , demikian beliau akrab  disapa.

 Lalu, apa manfaat try out UN bagi siswa?
 Berikut beberapa point-point penting dari Mr Taufik, Kepala Sekolah SMP Al-Fath BSD:

1. Mengasah keterampilan mengerjakan soal-soal ujian

2.Melatih pola pikir siswa untuk menghadapi segala kemungkinan bentuk soal UN

3.Menguji kemampuan dasar siswa untuk menghadapi UN

4.Meningkatkan kepercayaan diri siswa terhadap kemampuannya melaksanakan UN

5.Sekaligus meningkatkan penguasaan siswa terhadap materi pelajaran yang akan di-UN-kan.

Dengan memetik kelima manfaat tersebut,  siswa  diharapkan benar-benar siap menghadapi Ujian Nasional  tanpa tekanan mental yang berarti.

 Dan juga dengan bantuan peran serta   para orang-tua, siswa bisa lulus dengan hasil yang memuaskan. Semoga!

Intip juga kegiatan lainy yang diselenggarakan di sekolah, silahkan kunjungi laman photo gallery dan follow instagram alfath_school_indonesia, kami juga hadir di Facebook Alfath Cirendeubsd dan Subcribe  Youtube Alfath School Indonesia Channel ,atau tweet kami di @alfath_school

Categories
smp

AF News : 3 Alasan Melibatkan OSIS SMP dalam ALFEST 17, 2018.

AL-Fath School Indonesia – SMP-SD Al-Fath Cirendeu & BSD  kembali menggelar beragam kegiatan dan perlombaan untuk memeriahkan ulang-tahunya yang ke 17.

Dengan beragam mata-lomba, event tahunan yang di kenal dengan ALFEST ( Al-Fath Festival) ini diikuti oleh banyak sekolah SMP-SD-TK di  wilayah DKI & Tanggerang Selatan.

Kesuksesan acara yang dibuka pada tanggal 1 february 2018 silam, selalu melibatkan semua civitas akademis dan tim pendukung.

Salah-satu element yang terlibat adalah OSIS SMP Al-Fath Crd-BSD, Mr Aos Uswadi & Mr Ari Mahfudin mengungkapkan alasan keterlibatan OSIS di ALFEST 17;

Melatih Tanggung-Jawab.

Sebagai tangan kanan dari sekolah yang diberikan tanggung jawab atas berlangsungnya suatu kegiatan dalam ruang lingkup sekolah , para pengurus OSIS dituntut untuk membantu  menyelenggarakan sebuah acara dengan sebaik-baiknya.

Rasa tanggung jawab yang dimiliki oleh para pengurus OSIS bukan hanya bertanggung jawab atas diri sendiri melainkan pertanggung jawaban atas kepengurusannya. Ini juga akan menjadi bagian penting dalam kehidupan sehari-hari bahwa setiap induvidu memiliki tanggung jawab atas dirinya dan orang lain.

Mendidik Jiwa Kepemimpinan.

Di OSIS Semua siswa adalah pemimpin dari siswa lainnya, bukan hanya ketua OSIS saja tapi bagian-bagian yang lain juga adalah pemimpin. Mengelola sebuah acara akan menjadikan siswa mengerti akan pentingnya pemimpin dalam suatu organisasi. Suatu organisasi bisa dibilang baik dan inspiratif apabila memiliki pemimpin yang kreatif juga.

Ajang Pembuktian Eksistensi dan Kreatifitas.

Dikenal dalam sekolahan adalah salah satu impian sebagian murid,dan salah-satu cara alternatif yaitu dengan berorganisasi.Tidak hanya itu, anggota OSIS juga akan banyak dikenal oleh para siswa sekolah lainya ketika menyelenggarakan sebuag acara.

Eksistensi OSIS akan semakin diakui ketika ajang yang mereka selenggarakan penuh dengan berbagai kegiatan dan perlombaan yang memacu kreatifitas.

“Harapan kami, OSIS dapat dijadikan sebagai wadah pengembangan karakter yang unggul,” ungkap Mr Aos Uswadi selaku Pembina OSIS SMP Al-Fath Cirendeu. “Dan yang pasti pengawasan para guru selalu melekat disetiap kegiatan OSIS ,” kata Mr Ari yang selalu menyemangati anak-anak OSIS  SMP  Al-Fath BSD.

Silahkan kunjungi laman photo gallery untuk melihat beragam kegiatan lainya dan follow instagram alfath_school_indonesia, kami juga hadir di Facebook Alfath Cirendeubsd dan Subcribe  Youtube Alfath School Indonesia Channel ,atau tweet kami di @alfath_school.

( Mr.M)

 

 

Categories
smp

Ragam Persiapan SMP-SD-TK Al-Fath Menyambut Semester II th 2018

By : Mr.Muchlis

AL-Fath School Indonesia – SMP-SD Al-Fath Cirendeu & BSD menggelar beragam kegiatan positif untuk para guru dalam menyambut semester II tahun 2018.

Rabu (03/01/18), bekerjasama dengan PTA SMP-SD-TK Al-Fath Cirendeu, digelar seminar untuk para guru dengan tema “ How to be a Great Teacher.” Selain untuk sharing ilmu, acara ini juga mempelajari lebih lanjut bagaimana menjadi Guru cerdas dan kreatif dalam mendidik anak sekaligus  menyenangkan.

Diikuti lebih dari 300 guru SMP-SD-TK AL-Fath Cirendeu, seminar ini digelar di ruang Library , Lt 3 Gedung SMP Al-Fath Cirendeu.

Pelatihan yang merupakan rangkaian rapat-kerja dan workshop awal tahun ini mendatangkan pembicara bapak Ferdinal Lafendry, tokoh pemerhati pendidikan yang kerap memberikan pelatihan untuk para guru-guru di Jakarta dan sekitarnya.

Berselang beberapa hari kemudian , Jumat (05/01/18), Tim Bahasa Inggris menggelar workshop “Teaching Writing for Young Learner” bekerjasama dengan Pearson & Chandranaya penerbit buku yang dipakai di sekolah ini.

 Ms Wilujeng, kabid kurikulum SMP-SD Al-Fath Cirendeu & BSD menyambut baik kegiatan ini dan berharap agara para guru mendapatkan pencerahan, dan ide-ide kreatif sehingga menjadikan mutu pengajaran semakin meningkat.

 Dan sebagai penutup dari RAKER awal tahun 2018 ini, pihak Yayasan Al-Fath Bina Insan Sakinah, kembali mengadakan short-course LMS (Learning Management System) dan SIAD ( Sistem Informasi dan Administrasi) bagi seluruh karyawan SMP-SD-TK AL-Fath Cirendeu & BSD.

“ Sistem ini  akan diterapkan pada semester II tahun 2018 dan tujuan terpenting dari SIAD & LMS ini  adalah untuk mendukung KBM dan mempercepat cara kerja internal sekolah  sekaligus memudahkan alur informasi antara sekolah dan para orang-tua” ujar Ms Wilujeng, yang lebih akrab dipanggil Ms Ajeng.

Silahkan kunjungi laman photo gallery untuk melihat beragam kegiatan lainya dan follow instagram alfath_school_indonesia, kami juga hadir di Facebook Alfath Cirendeubsd dan Subcribe  Youtube Alfath School Indonesia Channel ,atau tweet kami di @alfath_school.

 

 

Categories
sd smp TK

Gelar Seminar , Al-Fath Parenting Hadirkan Psikolog Tika Bisono

Cirendeu (Al-Fath School Indonesia) – Tak dapat dipungkiri perkembangan zaman khususnya dibidang pendidikan berdampak pada perkembangan anak dan masalah yang ditimbulkannya.Baik hubungan dengan sekolah dan orang tua, khususnya berkaitan dengan cara mendidik anak yang benar dan cocok dengan budaya kekinian.

Merasa bertanggung jawab akan hal ini, Al-Fath Parenting sebuah gerakan yang digagas oleh Yayasan Al-Fath Bina Insan Sakinah yang membawahi lembaga pendidikan SMP-SD-TK  Al-Fath Cirendeu & BSD, terpanggil   untuk menyelenggarakan” Parenting Seminar” di  Moco  library CafĂ© ,Cirendeu, Selasa 25 April 2017.

Kegiatan yang  bertajuk Mendidik Anak Kreatif, Mandiri dan Berakhlakul-Karimah digelar pukul 10.00 WIB -12.00 WIB.  Parenting event kali ini menghadirkan psikolog Tika Bisono sebagai pembicara.

“Seminar ini kami adakan yang bertujuan untuk memberikan pengetahuan bagi orangtua siswa tentang bagaimana cara yang paling baik untuk mendidik anak-anak  yang tumbuh dan berkembang di era kekinian,” ucap Mr.Muchlis, S.Pd selaku ketua pelaksana seminar.
    

Acara seminar yang memberikan nilai edukasi bagi orangtua siswa ini, rupanya disambut baik oleh ratusan orangtua siswa yang hadir pada saat itu. Bahkan saat sesi tanya jawab berlangsung, tak sedikit orangtua ini menanyakan banyak hal mengenai tema yang diangkat ini.
Salah satunya ibu Dewi Anggraini. Dia terlihat cukup antusias saat mengikuti seminar parenting. Ibu muda berhijab ini, sesekali mencatat beberapa poin yang ia anggap penting saat Tika Bisono memaparkan materinya di hadapan peserta seminar parenting.

“Saya baru mengetahui prospek untuk sekolah ini sangat bagus mempunyai tujuan untuk pengembangan akhlak dan ini sangat baik. Dengan adanya seminar ini, menurut saya ini tahapan yang sangat baik, sehingga orangtua paham cara mendidik anak,” papar ibu Anggi kepada Al-Fath School Indonesia.

Selain tema yang diangkat sangat bagus, kata ibu Anggi, pihak sekolah juga menghadirkan pemateri yang cukup berkompeten di bidangnya. Sehingga para orangtua siswa ini bisa memahami betul apa yang perlu ditingkatkan dalam hal mendidik anak-anaknya.

Diharapkan dengan adanya seminar ini, para orangtua dan juga sekolah mendapat semakin  banyak pengetahuan yang berguna bagi pengembangan dan pembentukan karakter anak-anaknya.

Harus diakui, peranan orangtua dan sekolah sangatlah penting untuk menyaring hal-hal buruk yang mempengaruhi anak termasuk membentuk karakter anak yang siap menghadapi dunia yang kompetitif tanpa kehilangan kemanusiaan dan akhlaknya.( Mr.M)

Categories
sd smp TK

MOU Sister School

Tanggal 20 Maret 2017 menambah sejarah perjalanan Sekolah Al-Fath yang pada tanggal 1 Februari 2017 lalu sudah memasuki usia 16 tahun.

Sekolah Al-Fath menjadi salah satu sekolah dari Indonesia yang berhasil melakukan kerjasama pertukaran guru dan pelajar dengan Korea Selatan, sekaligus menjadi Sister School.
Kesepakatan kerjasama antara sekolah dari kedua negara ini, dibuat menjadi resmi dan dituangkan dalam sebuah MOU. Selain kegiatan pertukaran guru dan siswa, kedua sekolah juga sepakat untuk terlibat dalam pelatihan guru dalam bentuk seminar dan workshop.

Penandatanganan MOU ini dilakukan di The Attached Elementary School of Gwangju National University of Education (GNUE), sebagai institusi pendidikan dasar di Korea Selatan. Kedua sekolah sepakat untuk melakukan kerjasama pertukaran guru dan pelajar sekaligus menjadi Sister School.

The Attached Elementary School of Gwangju National University of Education adalah salah satu sekolah dasar negeri di Korea Selatan. Sekolah dasar ini sangat istimewa karena berbeda dengan sekolah sekolah dasar di Korea Selatan, sistem pendidikan dibina langsung oleh Gwangju National University of Education dan berafiliasi dengan UNESCO.

 
Bukan proses yang singkat bahwa akhirnya Sekolah Al-Fath diundang oleh The Attached Elementary School of GNUE untuk menandatangani perjanjian kerjasama antar kedua negara ini. Bermula pada bulan mei 2015, Sekolah Al-Fath dipilih oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI untuk mengikuti seleksi program pertukaran guru Indonesia dengan peserta guru-guru dari negara negara di Asia Pasifik.

Ms. Rina Ariyani, guru Bahasa Inggris Sekolah Al-Fath yang diutus untuk mengikuti seleksi ini berhasil lolos, mengalahkan pesaing-pesaingnya dari sekolah-sekolah lain dari seluruh Indonesia. Sebagai pewujudannya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, menunjuk Ms. Rina Ariyani bersama 14 guru lain dari seluruh Indonesia berangkat ke Korea Selatan untuk melaksanakan program pertukaran guru selama 3 bulan. Ms Rina bertugas di Cheonggye Elementary School.

Kementrian Pendidikan Indonesia juga mengundang Sekolah Al-Fath untuk mengikuti seleksi sekolah sebagai host school.Host school adalah sekolah yang menjadi tempat bertugasnya guru-guru pertukaran. Alhamdulillah SD Al Fath terpilih sebagai host school 2015 bersama 3 sekolah lain. Maka di bulan September hingga Desember 2015 lalu, SD Al Fath menerima Ms Youn Joung Lee sebagai guru pertukaran dari salah satu sekolah dasar di Seoul, Korea Selatan.

Setelah usai masa pertukaran guru tersebut, Sekolah Al-Fath berencana tetap melanjutkan kerjasama pertukaran guru, juga pertukaran siswa, bahkan ingin menjadikan salah satu sekolah di Korea Selatan menjadi Sister School Al-Fath.

Atas rencana Sekolah Al-Fath tersebut, Kementrian Pendidikan Indonesia mengarahkan agar Sekolah Al-Fath menjalin kerjasama pertukaran guru dan pelajar dengan The Attached Elementary School of GNUE.

Sekolah Al-Fath akhirmya berkirim email kepada The Attached Elementary School of GNUE, agar dapat melakukan kerjasama pertukaran guru dan pelajar secara resmi dan berkelanjutan, sekaligus menjadi Sister School Al-Fath di Korea Selatan.

Alhamdulillah, email tersebut direspon sangat positif, hingga akhirnya pada tanggal 20 Maret 2017 dilakukan penandatanganan MOU kerjasama pertukaran guru dan pelajar antara Sekolah Al-Fath dengan The Attached Elementary School of GNUE, sekaligus menjadi Sister School Al-Fath di Korea Selatan.

Penandatanganan MOU ini dilaksanakan di The Attached Elementary School of GNUE, oleh Ms. Lisna Sawitri selaku Kepala Sekolah SD Al-Fath Cirendeu dan Ms. Choe Young Soon selaku Kepala Sekolah Pendidikan Dasar dari The Attached Elementary School of GNUE. Penandatanganan MOU ini disaksikan oleh Ms. Rina Ariyani (guru bahasa Inggris Sekolah Al-Fath), Ms. Evita Mayanti, Ms. Wilujeng Agustiningsih, Ms. Dewi Sirikit (Yayasan Al-Fath Bina Insan Sakinah).

Puji Syukur kepada Allah Swt yang telah meridhoi perjuangan Sekolah Al-Fath agar dapat menjalin kerjasama pertukaran guru dan pelajar dengan salah satu sekolah besar di Korea Selatan, sekaligus menjadi Sister School Al-Fath di Korea Selatan.

Hingga saat ini berarti sudah ada dua  kerjasama yang dilakukan oleh Sekolah Al-Fath dengan Institusi pendidikan dari luar negeri yaitu :

Kerjasama dengan Cambridge University untuk program pendidikan bahasa Inggris di Sekolah Al-Fath sejak tahun 2015 (bentuk kerjasama antar institusi)

Kerjasama pertukaran guru dan pelajar serta menjadi Sister School dengan The Attached Elementary School of GNUE, Korea Selatan yang baru dimulai pada 20 Maret 2017 (bentuk kerjasama antar dua negara).

Semoga kerjasama tersebut dapat membuka wawasan para guru dan siswa Sekolah Al-Fath menjadi lebih luas dan lebih memahami metode pendidikan di negara maju.

Kind Regards, Rina

Categories
sd smp TK

Closing Ceremony ALFEST 16 tahun 2017 Berlangsung Spektakuler

By : Mr.Muchlis

Cirendeu, Al-Fath School Indonesia – Closing Ceremony ALFEST 16 tahun 2017 SMP-SD-TK Al-Fath Cirendeu – BSD yang digelar di Mall Cinere Bellevue, Minggu (12/2), berlangsung spektakuler. Sorotan lampu bewarna diselingi confetty menambah semarak acara closing ceremony tersebut.

Sajian acara Closing Ceremony ALFEST 16 tahun 2017   berlangsung atraktif, edukatif, dan mengajak partisipasi aktif para penonton.

 
Aksi dari Modern Dance SD Al-Fath Cirendeu dan BSD mengawali acara. Dilanjutkan dengan beragam penampilan seni gamelan yang berkolaborasi dengan musik perkusi menambah meriah suasana mall yang sore itu dipenuhi oleh pengunjung.

Tak lama berselang, penampilan group Indonesia Free styler, yang mengajak partisipasi penonton di tengah aksinya  semakin menambah meriahnya acara Closing Ceremony ALFEST 16 tahun 2017.

Acara penutupan ini di selingi dengan pembagian piala, sertifikat, dan uang pembinaan bagi para juara.

Closing Ceremony ALFEST 16 tahun 2017 ini juga dihadiri tamu kehormatan Yayasan Al-Fath Bina Insan Sakinah dan jajaran kepala sekolah SMP-SD-TK Al-Fath Cirendeu-BSD.

 
Choir SD Al-Fath Cirendeu yang dilanjutkan dengan performance “The ReMix” yang dibawakan oleh Ghazi dan Dj Icak siswa SMP Al-Fath Cirendeu sebagai sajian penutup di acara tersebut.

“Manfaat paling awal dari acara ALFEST 16 tahun 2017 adalah tumbuhnya semangat sportifitas yang tinggi diantara para peserta ,” kata Ketua Pelaksana ALFEST 16 , Mr.Rizal Kurniawan dalam sambutannya.”

“Adapun makna yang ingin kami raih adalah terciptanya kolaborasi lintas sekolah yang baik dan ALFEST 16 tahun 2017 akan jadi momentum yang sangat berharga untuk memacu prestasi,” ujar beliau dalam pidato singkatnya.

Kami SMP-SD-TK Al-Fath Cirendeu sebagai panitia mengucapkan  selamat kepada para juara ALFEST 16 dan terima-kasih kepada seluruh sekolah yang sudah berpartisipasi dalam acara ini, kepada OSIS SMP Al-Fath Cirendu dan BSD, tak lupa pula terima-kasih yang tak terhingga kepada Yayasan Al-Fath Bina Insan Sakinah atas kepercayaanya kepada kami selaku panitia penyelenggara, dan terutama ucapan terima-Kasih kepada para sponsor E F English First, Pearson, Pesonoa Edu, CNL Books, UTC,INDIHOME Telkom Akses, Jaya Raya Motor, CLEVO Garuda Food, dan Global TV sebagai media partner.

Dan jangan lupa kunjungi laman photo gallery untuk melihat meriahnya acara ini dan follow instagram alfath_school_indonesia, atau Facebook Alfath Cirendeubsd dan Subcribe  Youtube Alfath School Indonesia Channel ,untuk mengetahui beragam kegiatan siswa SMP-SD-TK Al-Fath Cirendeu & BSD.