SD Al-Fath dan Swan Hill North Primary School kembali diminta berbagi pengalaman kolaborasi antar dua negara selama ini yang dihadiri oleh ratusan pendidik pemerintah provinsi Jawa Barat
.
Ms. Sandra sebagai pelaksana program BRIDGE memaparkan bahwa aktifitas kemitraan Al-Fath di masa pandemi ini tidak mengalami kendala yang berarti dari segi partisipasi peserta didik, maupun teknologi pendukung. Hal tersebut dikarenakan kesiapan sistem Pembelajaran Jarak Jauh yang Al-Fath miliki
.
Begitu juga dengan Ms. Stacey dari Swan Hill North Primary School yg mengakui bahwa Al-Fath telah menjadi partner school yang sangat koperatif dalam pelaksanaan program-program yang telah disusun dan disepakati
.
Sesi berbagi secara virtual ini diharapkan dapat menginspirasi banyak sekolah untuk dapat terlibat dalam program kemitraan Australia-Indonesia kedepannya
.