SD

WhatsApp Image 2019-08-03 at 12.28.08 (1)

PTC SMP Al-Fath Cirendeu

Parents Teacher Conferences SMP Al-Fath Cirendeu yang diadakan pada Sabtu, (03/8) kemarin diisi dengan contoh penerapan gaya belajar active learning dan sosialisasi kebijakan serta program SMP Al-Fath kepada para orang tua
.
Dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh siswa acara dilanjutkan dengan demo belajar. Selama hampir 45 menit, orang tua yang hadir di ruang Library Al-Fath dikenalkan dengan gaya belajar SMP Al-Fath. Dibantu oleh beberapa siswa, materi Bahasa Jepang dan Humanities adalah materi ajar yang dipilih
.
Disela-sela acara, siswa berbakat SMP Al-Fath menunjukkan kemahiran mereka dalam memainkan alat musik gitar, olah vokal dan musik ensambel. Acara hari itu juga diisi dengan seminar Financial Planning yang dibawakan oleh narasumber Bpk. Henri Januar dari FPAI ( Financial Planner Association Indonesia) yang membawakan materi tentang cara mengelola keuangan dengan baik dan benar
.
Dipenghujung acara, Mr Aos selaku Kepala Sekolah SMP Al-Fath Cirendeu memaparkan kebijakan dan program yang akan dijalani oleh siswa selama setahun ajaran kedepan. Beliau juga menghimbau kepada seluruh orang tua untuk ikut berpartisipasi aktif dalam mendukung semua kegiatan sehingga tergapai tujuan sekolah yang ingin mencetak generasi yang aktif, kreatif, inovatif, mandiri dan berakhlakul-karimah. Amin
.

(Mr.M)

Share:
PREVIOUS POST

Posted by - - 0 comment
NEXT POST

Posted by - - 0 comment

Leave a Reply