Salah satu yang membuat Ayah Bunda kawatir sekali adalah melihat buah hatinya TIDAK BISA LEPAS DARI GADGET mereka
.
Seperti diberitakan banyak anak-anak sekarang sudah terjangkiti kecanduan gadget, yang gejala dan dampaknya seperti kecanduan narkoba. Mengerikan sekali
.
Ayah Bunda jangan acuh ya. Mulai diperhatikan apakah anak anda sudah kecanduan atau belum. Tanda-tandanya antara lain
1. Marah sampai mengamuk apabila dilarang bermain gadget
2. Waktu bermain lebih dari 6 jam
3. Rutinitas seperti mandi, makan, terganggu
4. Bolos sekolah karena terlalu asik main gadget
5. Pola tidur terganggu karena main sampai larut malam
6. Enggan bersosialisasi
.
Sebelum anak anda berperilaku seperti di atas, ada baiknya anda sibukkan anak anda dengan mengikuti program-program after school, seperti memasukkan ke dalam klub olah-raga
.
Sepak-bola dan basket bisa menjadi pilihan karena biasanya tersedia di sekolah. Selain untuk kebugaran, olahraga kolektif ini akan mengembangkan kemampuan anak untuk bekerja sama, berkomunikasi, dan berinteraksi dengan anak-anak lain
.
Anak-anak yang bermain sepak bola dan basket lebih mudah mengembangkan rasa percaya diri dan meningkatkan rasa sosial mereka seperti kekompakan, tenggang rasa dan solidaritas
.
Yuk, mari kita bimbing anak-anak untuk memanfaatkan waktu dan tenaga untuk kegiatan yang positif