Masih tentang Khazanah Kebudayaan Nusantara
.
SMP-SD Al-Fath mempunyai misi untuk menjaga dan mengembangkan ragam budaya lokal agar tidak hilang tergerus oleh zaman
.
Berikut ini adalah beberapa kebudayaan lokal lainya yang ada di Daerah Tanggerang Selatan dan harus kita jaga eksistensinya
.
LENONG, adalah kesenian teater tradisional atau sandiwara rakyat Betawi yang dibawakan dalam dialek Betawi yang berasal dari Jakarta, Indonesia. Kesenian tradisional ini diiringi musik gambang kromong dengan alat-alat musik seperti gambang, kromong, gong, kendang, kempor, suling dan kecrekan, serta alat musik unsur Tionghoa seperti tehyan, kongahyang dan sukong.
Lakon atau skenario lenong umumnya mengandung pesan moral, yaitu menolong yang lemah, membenci kerakusan dan perbuatan tercela
.
SILAT BEKSI, merupakan hasil akulturasi budaya Tiongkok dan Betawi yang diciptakan oleh Lie Cheng Oek, warga keturunan Tiongkok yang tinggal di Tangerang. Silat ini bisa dikenali dari gerakan yang cepat dan banyak permainan tangan, dan sekilas jadi mirip dengan Aikido atau bela diri asal Jepang.
Kata “Beksi” berasal dari bahasa Tiongkok, Bek berarti pertahanan, Si berarti empat, sehingga Beksi berarti empat pertahanan.
.
Adalah tugas kita untuk menjaga kebudayaan ini
.
Kalau bukan kita, siapa lagi ?
.
Nah, foto dan vidio kegiatan ini dan foto siswa SMP Al-Fath yg sedang berlatih Tari Puspa Pesona dan Pencak Silat ada di Gallery website dan Official Instagram Al-Fath yaaa