Alfath School

Categories
sd smp TK

SMP-SD-TK Al-Fath Cirendeu Gelar Korean Culture Festival

SMP-SD-TK Al-Fath Cirendeu Gelar Korean Culture Festival
.
Kegiatan ini dirancang untuk berbagi informasi tentang kebudayaan, makanan, tarian serta permainan tradisional anak-anak Korea kepada seluruh siswa
.
Tidak hanya menonton, tapi siswa ikut terlibat dalam kegiatan yang diadakan di dua lokasi acara ini
.
Di Hall SD Al-Fath, acara dimeriahkan dengan Tari Tradisional Buchaechum Korea Selatan yang tersaji indah dan apik, dibawakan oleh gabungan siswa SMP & SD. Penampilan berlanjut dengan nyanyian Arirang, lagu Korea dibawakan para guru-guru Korea, diiringi dengan musik angklung yang dimainkan oleh siswa SD Al-Fath. Sebuah kolaborasi yang menarik!
.
Kemeriahan berlanjut di pameran makanan khas negeri ginseng ini. Ada Wang mandu sejenis pangsit yang berisi daging yang dibumbui. Kimchi dengan 5 variannya Oisobagi (kimchi mentimun), Kkagdugi (kimchi lobak), Ojingeochae Muchim (kimchi cumi), Doroji kimchi (kimchi bawang) dan Baechu kimchi (kimchi sawi). Tersaji juga Bulgogi, sejenis daging panggang, beserta Bibimbab yang mirip dengan nasi campur dan tak ketinggalan ada Nyamnyeom, ayam goreng ala Korea. Masih banyak makanan lainnya yang dipamerkan dan seperti lazimnya, para siswa tidak lupa mencatat informasi penting tentang makanan khas Korea ini yang ternyata dimasak langsung oleh guru-guru SD Al-Fath. Daebak!
.
Di sisi lain dari Hall SD Al-Fath, berjejer rapih ragam jenis barang cenderamata khas Korea seperti miniatur Hanbok; baju khas Korea, Buchae berupa kipas, dan Sujeo; set alat makan sendok dan sumpit. Miniatur Istana Raja juga dipamerkan beserta miniatur Soribuk; gendang pengiring nyanyian
.
Kemeriahan acara ini berlangsung juga di lapangan SMP-SD Al-Fath, gelak-tawa siswa terdengar riuh ketika memainkan ragam permainan tradisional Korea.
Tapi, kita bahas nanti ya!
.
Stay- tuned!
Gomabseubnida

 

 

 


(Mr.M)

Categories
sd smp TK

Melatih Kecerdasan Emosi di Al-Fath Brunch Class BSD

Selasa pagi, (25/9), untuk pertama kalinya Al-Fath Brunch Class diadakan di BSD dengan tema Kecerdasan Emosi. Terima kasih untuk semua peserta yang sudah hadir
.
Kecerdasan emosi merupakan kemampuan seseorang untuk bisa mengenali emosi diri, mengelola emosi, mengontrol prilaku, memotivasi diri, mengenali emosi orang lain, dan membina hubungan
.
Kabar baiknya, kemampuan tersebut bisa dilatih dan orang tua dapat berperan penting terhadap kecerdasan emosi anak
.
Caranya ada banyak dan harus sesuai dengan usia anak. Misalnya untuk mengenali emosi, bisa dengan menyebutkan nama emosi yang dirasakan anak. Contoh: “Sepertinya kamu lagi marah ya nak,” atau “Kamu senang sekali ya berenang.”, dan sebagainya
.
Selalu hargai perasaan anak. Jangan katakan “Kayak gitu aja marah,” atau “Anak laki-laki ga boleh nangis,” dan sebagainya
.
Mengenali emosi itu penting. Sebab orang yang mampu mengenali emosi dapat berkomunikasi dengan lebih baik
.
Sekian sedikit cuplikan materi hari ini. Untuk yang berminat ikut kelas Brunch Class berikutnya ayo follow instagram kami untuk informasi terbaru

Categories
sd smp TK

Belajar Mengelola Emosi di Al-Fath Brunch Class

Alhamdulillah Brunch Class kemarin berjalan lancar. Terima kasih untuk semua peserta yang sudah hadir dan terima kasih Ms @wikanputri sudah berbagi ilmu
.
Sharing sedikit mengenai positive parenting. Dalam pengasuhan positif ada tiga prinsip yang menjadi pegangan: regulasi emosi, kelekatan positif, dan positif disiplin (loving guidance)
.
REGULASI EMOSI. “How can you expect your child to control his own emotions if you don’t control yours?”-Dr. Laura Markham, Phd. Intinya kita harus dapat mengendalikan emosi dalam menghadapi anak
.
KELEKATAN POSITIF. Anak yang terkoneksi dengan orang tua cenderung lebih kooperatif, lebih tangguh, dan penuh empati. Salah satu hal yang bisa dilakukan misalnya meluangkan waktu berdua untuk melakukan hal yang disukai anak
.
DISIPLIN POSITIF. Kata disiplin di sini berarti membimbing dan bukan hukuman. Salah satu teknik yang bisa dilakukan misalnya natural consequences. Konsekuensi harus sesuai dengan akibat naturalnya. Misal kalau anak tidak mengerjakan PR maka tidak mendapat nilai di sekolah
.
Positive parenting is wise, timeless, and kind. It teaches, instead of making demands. It seeks to understand, instead of labels. It boosts up, instead of knock down. Most of all, it models being the kind of person that I want my child to become
.
Untuk yang tertarik untuk tahu lebih dalam silahkan follow instagram @Alfath_school_indonesia untuk info kelas positive parenting berikutnya
.

Categories
sd smp TK

Memupuk Semangat Peduli dengan Berbagi

Ada semangat kepedulian sosial antar sesama yang ditanamkan dalam peringatan Tahun Baru Islam 1440 H di SD Al-Fath
.
Pesan moral tersebut tersampaikan melalui kegiatan yang diadakan kemarin, Rabu, 12 September 2108 di Hall SD Al-Fath
.
Dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh perwakilan grade 2 dan 5, disusul dengan penampilan nasyid oleh guru-guru, dan dilanjutkan dengan nyanyian salawat dan puji-pujian kepada Baginda Rasulullah yang dibawakan dengan indah oleh perwakilan grade 3 & 4
.
Berikutnya ada Kak Galuh dan Kak Toni yang bercerita tentang kehidupan teman-teman yang sedang mendapatkan cobaan di Lombok
.
Dalam ceritanya yang didampingi oleh boneka orang-utan, kakak-kakak pendongeng dari dari Dompet Dhuafa ini menyampaikan bahwa teman-teman di Lombok sangat membutuhkan bantuan materi , dan sebagai teman yang baik adalah yang peduli dan ringan-tangan membantu temannya yang tertimpa musibah
.
Kegiatan pagi ini diakhiri dengan penyerahan bantuan senilai Rp 7.670.000,- diserahkan secara simbolis kepada Dompet Dhuafa untuk diteruskan kepada yang membutuhkan
.
Terima Kasih kepada seluruh orang-tua yang sudah mendermakan hartanya melalui tangan anak-anak
.
Semoga semangat kepedulian sosial anak-anak semakin meningkat
.
Amin

Categories
sd smp TK

Belajar Korea di SD Al-Fath

Sudah hampir 2 minggu, Ms Park Soo Young and Ms Yu Eun Sun hadir ditengah-tengah keluarga besar SMP-SD Al-Fath
.
Sebagai bagian dari program pertukaran kebudayaan, kali ini Ms Yu Eun Sun mengenalkan sedikit budaya Negara Korea di grade 4 Y
.
Melalui tayangan video para siswa melihat indah dan cantiknya negeri ginseng ini dan terpukau dengan tari-tarian tradisionalnya dan kegirangan melihat aksi-aksi K-Pop yang sudah mendunia
.
Sesi selanjutnya adalah belajar bahasa Korea, kata-kata yang paling umum digunakan merupakan Hangeul, lebih dari 70% kosakata bahasa Korea terdiri dari kata-kata yang dibentuk dari Hanja atau diambil dari bahasa Mandarin. Para siswa mengalami sedikit kesulitan melafazkan bahasa Korea, namun tidak mengurangi antusias mereka dalam belajar bahasa negara yang mempunyai ibu kota yang cantik; Seoul
.
Sesi yang tak kalah menarik adalah mengenal bunga khas Negara Korea, yaitu Bunga Mugunghwa.
Kembangnya tidak memiliki tampilan meriah atau berbau wangi cukup kuat, walau begitu, bunga ini dianggap mencerminkan karakter orang Korea
.
Bunga Mugunghwa menyimbolkan ketekunan, kelembutan dan keteguhan
.
Dan pelajaran kali ini diakhiri dengan melukis dan mewarnai bunga ini
.
Seru sekali sesi belajar bersama Ms Yu Eun Sun yang akrab dipanggil Ms Sunny ini !
.
Penasaran dengan sesi belajar berikutnya ?
.
Tunggu ya !

Categories
sd smp TK

Yang Muda yang Berprestasi

Masih tentang siswa dan alumni SMP-SD-TK Al-Fath yang berprestasi di berbagai bidang, ada yang lokal maupun internasional
.
Yang pertama ada Daffa Abyan Bagaskara, grade 6 SD Al-Fath, mengikuti pertandingan hoki es “2018 The 3rd CCM Beijing International Youth Hockey Invitational” yang digelar di Huaxing Ice Sport Center, Distrik Haidian pada bulan Juli 2018 lalu. Keren ya
.
Selanjutnya ada yang jago renang, Narda Neysha Wicaksono, grade 6 SD Al-Fath mampu menyabet 1 medali emas dan 2 medali perak di kegiatan O2SN tingkat Provinsi Banten 2018
.
Ada pula Naomira Aqila, SD Al-Fath, sekarang sudah alumni, yang pada saat Alfest 2018 lalu meraih 3 medali perunggu dari renang 50 m Backstroke, renang 50 m Breaststroke dan renang 50 Freestyle. Selain itu Naomira juga sering mengikuti Lomba Lari dan Aquathlon
.
Last but not least, ada Alumni Al-Fath yang mempunyai prestasi internasional; Alifa Rahmayanti mewakili UI berlaga di Winter Guard International Competition di Thailand pada tahun 2017 kemarin
.
Dan terakhir Siti Aliya Khairunnisa, sekarang mahasiswa FKG UI, yang meraih Juara Satu dari Dental Health Promotion Collage Competition pada The International Graduate Dental Science Extravaganza di Coorg Institute of Dental Science, India. Subhanallah pintar-pintar ya alumni Al-Fath
.
Masih banyak lagi sebenarnya prestasi Siswa dan Alumni SMP-SD-TK Al-Fath lainnya. Pantau terus beritanya di sini ya
.
Buat yang punya prestasi sedikit maupun segudang silahkan DM ya, nanti kita tayangkan di sini
.
Selamat ya buat Daffa, Narda, Naomira, Alifa dan Aliya. Semoga prestasi kalian membangkitkan semangat dan motivasi bagi yang lainnya

Categories
sd smp TK

Kebanggaan Kita di ASIAN GAMES 2018

ASIAN GAMES 2018 menorehkan kebanggaan, bangga ternyata Indonesia mampu membuat acara kelas dunia dengan sukses dan meriah
.
Salah satunya adalah Upacara Pembukaannya yang megah dan spektakuler
.
Ada Tari Ratoeh Jaroe yang fenomenal, yaitu tarian Aceh yang ditarikan oleh ratusan penari amatir, yang mampu memesona tak hanya para penonton di Stadion Gelora Bung Karno melainkan seluruh dunia lewat siaran televisi dan streaming
.
Dan yang turut membanggakan adalah keterlibatan alumni SD-SMP Al-Fath Cirendeu & BSD.
Diantara mereka ada yang terlibat sebagai penari, pengibar bendera dan pengawal barisan di acara internasional empat tahunan ini
.
Di foto yang pertama dan kedua adalah alumni SD-SMP Al-Fath yang terlibat sebagai penari tarian Ratoeh Jaroe dan tari Ombak di Opening Ceremony, berikutnya adalah alumni yang terlibat sebagai Pengawal Kontingen dan Pengibar Bendera Merah-Putih. Foto terakhir adalah sebentuk penghargaan dari SMP Al-Fath atas kontribusi mereka terlibat dalam ASIAN GAMES 2018
.
Menjalani pelatihan intensif selama hampir empat bulan dengan determinasi dan disiplin tinggi secara tak langsung membentuk karakter anak-anak yang tangguh, mumpuni dan mempunyai semangat nasionalisme yang tinggi
.
Semoga pengalaman luar biasa yang mereka dapatkan, bisa menjadi modal untuk masa-depan
#alfathschoolindonesia
#activelearningschool
#openingasiangames2018
#smpalfath
#alumnialfath

Categories
sd smp

Akreditasi SMP Al-Fath Cirendeu

Hari ini, Senin 3 September 2018 SMP Al-Fath Cirendeu kedatangan dua orang Asesor dari Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN-S/M), Bpk H Herry Subiyanto SPd, MM dan Bpk Drs H Sukardi, M.Pd, untuk melakukan visitasi akreditasi SMP Al-Fath Cirendeu
.
Visitasi adalah salah satu tahapan yang dilakukan oleh BAN-S/M dalam proses akreditasi sekolah. Pada saat itu dilakukan verifikasi dan klarifikasi dari laporan yang sekolah ajukan beberapa waktu yang lalu
.
Selain itu dilakukan pula observasi kegiatan pembelajaran di kelas dan observasi fasilitas sekolah. Tadi para asesor langsung memvideokan kegiatan belajar Bahasa Indonesia yang kebetulan sedang berlangsung. Setelah itu mereka mewawancarai Kepala Sekolah, Guru-guru dan Pengurus PTA berkaitan dengan instrumen-instrumen penilaian yang sudah disiapkan oleh para guru
.
Setelah selesai visitasi, yang dijadwalkan selama dua hari di SMP Al-Fath, para Asesor memberikan laporan kepada BAN-S/M secara online. Laporan visitasi tersebut akan didivalidasi lagi, untuk menjamin proses dan hasil akreditasi kredibel dan dapat dipertanggungjawabkan
.
Penetapan nilai dan penerbitan sertifikat akreditasi tidak langsung ditentukan oleh para Asesor tetapi melalui rapat pleno BAN-S/M
.
Alhamdulilah, pada saat akreditasi terakhir SMP Al-Fath Cirendeu meraih nilai A. Semoga tahun ini kita mendapatkan nilai A juga ya

.
Aamiin yarobbal’alamiin

Categories
sd smp

Menjaga Khazanah Budaya Nusantara

Masih tentang Khazanah Kebudayaan Nusantara
.
SMP-SD Al-Fath mempunyai misi untuk menjaga dan mengembangkan ragam budaya lokal agar tidak hilang tergerus oleh zaman
.
Berikut ini adalah beberapa kebudayaan lokal lainya yang ada di Daerah Tanggerang Selatan dan harus kita jaga eksistensinya
.
LENONG, adalah kesenian teater tradisional atau sandiwara rakyat Betawi yang dibawakan dalam dialek Betawi yang berasal dari Jakarta, Indonesia. Kesenian tradisional ini diiringi musik gambang kromong dengan alat-alat musik seperti gambang, kromong, gong, kendang, kempor, suling dan kecrekan, serta alat musik unsur Tionghoa seperti tehyan, kongahyang dan sukong.
Lakon atau skenario lenong umumnya mengandung pesan moral, yaitu menolong yang lemah, membenci kerakusan dan perbuatan tercela
.
SILAT BEKSI, merupakan hasil akulturasi budaya Tiongkok dan Betawi yang diciptakan oleh Lie Cheng Oek, warga keturunan Tiongkok yang tinggal di Tangerang. Silat ini bisa dikenali dari gerakan yang cepat dan banyak permainan tangan, dan sekilas jadi mirip dengan Aikido atau bela diri asal Jepang.
Kata “Beksi” berasal dari bahasa Tiongkok, Bek berarti pertahanan, Si berarti empat, sehingga Beksi berarti empat pertahanan.
.
Adalah tugas kita untuk menjaga kebudayaan ini
.
Kalau bukan kita, siapa lagi ?
.
Nah,  foto dan vidio  kegiatan ini dan foto siswa SMP Al-Fath yg sedang berlatih Tari Puspa Pesona dan Pencak Silat ada di Gallery  website dan  Official Instagram Al-Fath yaaa

 

Categories
sd smp

Tabungan Kurban…? Boleh atau Tidak yaaaa..?

Tabungan Qurban? Memangnya boleh beli hewan qurban hasil tabungan rame-rame?
.
Di sekolah-sekolah, khususnya sekolah Islam, setiap tahun pasti diadakan tabungan kelas untuk membeli hewan qurban yang disembelih pada saat Hari Raya Idul Adha di sekolah
.
Sejatinya berqurban hewan pada saat Idul Adha adalah ibadah per orang. Hakikatnya adalah ketaqwaan kepada Allah Swt untuk bersedia mengurbankan harta bendanya. Nabi Ibrahim As terancam kehilangan putra kesayangannya Nabi Ismail As karena dikurbankan atas perintah Allah Swt. Namun pada saatnya Allah Swt menggantikan Nabi Ismail dengan seekor domba
.
Kisah qurban lain yang pernah wujud dalam keluarga Abdul Muthalib adalah, ketika beliau sedang mengggali kembali sumur Zamzam, beliau bernazar akan mengorbankan seorang anaknya apabila mendapatkan kemudahan dalam menggali sumur Zamzam tersebut. Ketika sumur Zamzam selesai digali, Abdul Muthalib mengundi anak-anaknya untuk diqurbankan. Beberapa kali diundi, yang keluar selalu Abdullah (ayah Nabi Muhammad saw). Ketika kabar ini sampai kepada paman-paman Abdullah, mereka menganjurkan agar Abdul Muthalib menebus Abdullah dengan 100 ekor unta. Dengan demikian selamatlah Abdullah dan seterusnya lahirlah Muhammad satu-satunya putera yang disayanginya
.
Berqurban dengan menyembelih hewan sifatnya Sunnah yang sangat dianjurkan. Oleh sebab itu pemahaman hakikat berqurban dan kemauan berqurban itu sendiri harus dilatih sejak dini, dengan mengajak siswa menyisihkan sebagian uang jajannya untuk tabungan qurban. Setelah terkumpul akan dibelikan kambing ataupun sapi kalau cukup banyak
.
Alhamdulillah pada Hari Raya Idul Adha kemarin, di Al-Fath Cirendeu terkumpul 4 sapi dan 21 kambing dan di Al-Fath BSD 5 sapi dan 27 kambing. Sapi dan kambing tersebut tidak hanya berasal dari tabungan qurban tetapi juga ada titipan-titipan dari yayasan, guru, karyawan dan orangtua siswa. Hasil pemotongannya dibagikan ke sekitar 1200an masyarakat sekitar Al-Fath Cirendeu dan BSD. Terima kasih kepada semua pihak yang sudah menitipkan hewan qurbannya di Al-Fath, juga kepada guru, karyawan dan siswa SMP yang telah menyembelih, memotong dan membagikannya
#iduladha
#alfathschoolindonesia