Alfath School

Categories
sd smp TK

Program PTA Al-Fath Cirendeu

Parents Teacher Association (PTA) Al-Fath Cirendeu selalu mendukung kegiatan belajar mengajar di sekolah dengan merancang kegiatan yang bertujuan untuk menambah wawasan orang tua dan guru. Salah satu programnya adalah mengadakan seminar yang diadakan belum lama ini
.
Mengundang ibu Drs.Tika Bisono, M.PsiT. sebagai pembicara, seminar ini membahas tentang “Kiat Orang Tua Mendukung Masa Depan Anak”. Ibu Tika begitu beliau akrab disapa membeberkan cara pandang dan pendekatan kepada anak agar potensi mereka bisa diarahkan pada hal-hal positif. Beliau yang juga berprofesi sebagai psikolog menghimbau kepada seluruh orang tua murid dan perwakilan guru yang hadir untuk menghargai setiap usaha dan kemajuan yang dibuat oleh anak
.
Diakui bahwa peran orang tua dalam mendukung pendidikan anak sangat mempengaruhi keberhasilan anak dalam belajar dan bersosialisasi. Untuk mewujudkannya dibutuhkan sinergi yang harmonis antara pihak sekolah dan orangtua dengan sama-sama belajar untuk memahami problematika anak zaman sekarang, sehingga bisa menjadi generasi penerus yang aktif, kreatif, inovatif dan berakhlak mulia. Aamiin
.
(Mr.M)
.

 

Categories
sd smp TK

Aktifitas Parents Teacher Association (PTA) Al-Fath BSD

Parents Teacher Association (PTA) Al-Fath BSD mengadakan beragam program bermanfaat. Diantaranya adalah “MEMO” atau Mommies Empowering Mommies yang bertujuan untuk sharing knowledge antar sesama parents. Narasumbernya berasal dari para Mommies Al Fath BSD begitu juga dengan audiencenya
.
Berbagai materi dibahas pada program ini, dari olah raga, memasak, makeup, mengatur keuangan keluarga dan lainnya. Salah satu yang menarik adalah pembahasan tentang Breast Cancer Awareness, bekerja sama dengan Love Pink Community Indonesia untuk memberikan pengetahuan tentang pentingnya deteksi dini terhadap Breast Cancer bagi seluruh keluarga besar Al-Fath School Indonesia
.
Selain itu, PTA Al-Fath BSD juga mengadakan seminar bagi guru dengan menghadirkan Bpk. Munif Chatib, dengan mengangkat tema “Menjadi Guru Kreatif agar tidak kalah dengan Robot”. Seminar yang dimoderatori oleh Mr Taufik Kepala Sekolah SMP Al-Fath membahas tantangan kreatifitas mengajar bagi para guru di era industry 4.0
.
(Mr.M)
.

Categories
sd smp TK

Ketika PTS Usai..

 
PTS (Penilaian Tengah Semester) di Al-Fath School Indonesia tengah berlangsung sampai hari Kamis (12/3). Nah, pasti pada ingin tau kan bagaimana siswa SMP-SD Al-Fath menjalani kegiatan evaluasi tersebut
Apakah mereka stress? Atau malah senang? Yuk intip kegiatan mereka!
.
(Mr.M)
.