Alfath School

Categories
sd sma smp TK

Ide Kreatif dari Guru Kreatif

Mencari ide untuk memeriahkan karnaval Anda?
Membuat “Headband” sederhana bisa menjadi ide yang menyenangkan untuk mengisi waktu luang.
.
Berikut adalah ide untuk membuat “Headband” sederhana yang terbuat dari kertas. Bahan karton, lem kertas dan perekat kertas. Alat yang Anda butuhkan hanyalah gunting dan pisau.Tonton videonya untuk melihat cara membuatnya!

.
Anda bisa menambahkan ornamen-ornamen lain seperti pita atau manik-manik untuk membuatnya lebih menarik. Selamat mencoba!
.
Semogaberhasil!
.
Klik link ini untuk melihat videonya;

https://www.instagram.com/reel/CwWZNCdsYze/

Categories
sd sma smp

Upacara HUT ke-78 RI di SMP-SMA Al-Fath Cirendeu

Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di SMP-SMA Al-Fath Cirendeu berlangsung dengan khidmat dan lancar. Kepala Sekolah SMP Al-Fath Cirendeu, Mr. Aos Uswadi selaku inspektur upacara memimpin langsung upacara tersebut dan tampak hadir seluruh warga Sekolah Al-Fath
.
Pengibaran bendera Merah Putih dengan diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya pun berhasil ditunaikan dengan baik oleh para Paskibra yang terdiri dari siswa-siswi SMP-SMA Al-Fath Cirendeu. Sang Merah Putih tampak gagah berkibar di Lapangan Hijau Sekolah Al-Fath.
.
Laporan komandan upacara kepada inspektur upacara bahwa rangkaian Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia telah selesai dilakukan menjadi penutup rangkaian upacara.
.
klik link berikut untuk videonya:

https://www.instagram.com/reel/CwOsT9HMd9O/

Categories
sd sma smp

Upacara HUT ke-78 RI SD-SMP Al-Fath BSD

Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 RI di SD-SMP Al-Fath BSD berlangsung khidmat dan lancar. Upacara dipimpin oleh Kepala Sekolah SMP Al-Fath BSD Mr Taufiq, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.
.
Para Siswa dan guru yang memenuhi lapangan SMP-SD Al-Fath BSD mengikuti seluruh rangkaian upacara yang megusung tema ā€ Terus Melaju, Untuk Indonesia Majuā€.
.
Pengibaran bendera Merah Putih yang diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya, berhasil ditunaikan dengan baik oleh Paskibra SMP Al-Fath BSD. Sang Merah Putih tampak gagah berkibar di halaman Sekolah Al-Fath BSD
.
Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan rasa cinta tanah air dan perjuangan dalam mengisi kemerdekaan. Amiin ya rabbal aalaamiin
.

Klik link ini untuk videonya:

https://www.instagram.com/reel/CwMfeQjMiCw/